PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF THINK-PAIR-SHARE DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan metode TPS (Think-Pair-Share) dapat meningkatkan hasil belajar mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti pada siswakelas II SD Negeri 69 Kendari. Metode penelitian menggunakan metode penelitian tindakan kelas (Clasroom Action Research)
Subjek penelitian adalah siswa Kelas II SD Negeri 69 Kendari. Prosedu penelitianmenggunakan model Kurt Lewin. Konsep dari model Kurt Lewin terdiri dari empat tahap yakni perencanaan (planning, tindakan (acting), pengamatan (observing) dan refleksi (reflecting). Hasil penelitian menunjukkan penelitian menggunakan metode TPS (Think-Pair-Share) dalam pembelajaran pendidikan agama islam dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas II di Sekolah Dasar Negeri 69 Kendari. Hal ini dapat dilihat dari hasil belajar siswa dari siklus I materi sikap percaya diri dan siklus II materi saling menghargai, setelah dilaksanakan dengan proses belajar mengajar .Peningkatan hasil belajar siswa tersebut dapat dilihat dari peningkatan nilai siswa pada setiap siklus . Nilai rata-rata siswa pada siklus I adalah 70,35 dengan persentase 60% dan pada siklus II nilai rata-rata nilai siswa meningkat menjadi 85,17 dengan persentase 100%. Serta pada hasil observasi guru maupun siswa terlaksana dengan baik.