MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK MELALUI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING PADA MATERI QURAN SURAH AL-ALAQ DI KELAS III SD NEGERI 3 ASPARAGA
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar penignkatan hasil belajar peserta didik pada mater Quran surah al-Alaq setelah diterapkannya model pembelajaran Problem Based Learning. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah bagaimana meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas III SD Negeri 3 Asparaga Kabupaten Gorontaloyang jumlah 17 orang. Teknik pengumpulan data melalui observasi dengan instrument penelitian yakni lembar pengamatan aktivitas guru, lembar pengamatan aktivitas peserta didik, tes dan juga lembar hasil belajar peserta didik. Adapun teknik analisis data dilakukan berdasarkan pedoman penelitian tindakan kelas yakni analisis secara deksriptif dan kuantitatif. Hasil dari penelitian ini adalah hasil belajar peserta didik pada materi Quran surah al-Alaq dapat ditingkatkan melalui penggunaan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) di kelas III SD Negeri 03 Asparaga Kabupaten Gorontalo hal ini sesuai dengan hasil penelitian bahwa 1) Aktivitas guru selama proses belajar meningkat yang pada siklus I memperoleh nilai rata-rata 69.32 dan pada siklus II meningkat menjadi 80.23. Sementara Aktivitas peserta didik juga meningkat yakni pada siklus I mencapai 63.06 sementara pada siklus II meningkat menjadi 80.56. Untuk hasil belajar peserta didik pada penerapan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) di kelas III SD Negeri 03 Asparaga Kabupaten Gorontalo mengalami peningkatan sejak prasiklus hanya memperleh nilai-rata-rata 59.71 setelah diadakan tindakan pada siklus I meningkat menjadi 72.79 dan pada siklu II meningkat lagi menjadi 80.15.