PENINGKATAN HASIL BELAJAR PAI & BP MELALUI METODE PBL DI KELAS VI
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil belajar peserta didik pada materi akhlak kepada hewan dan tumbuhan di kelas VI SDN No. 21 Dungingi. Salah satu penyebabnya adalah kurangnya aktivitas yang melibatkan peserta didik secara langsung dalam pembelajaran. Untuk mengatasi masalah ini adalah dengan menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar peserta didik pada materi akhlak kepada hewan dan tumbuhan menggunakan metode pembelajaran PBL pada peserta didik kelas VI Semester I di SDN No. 21 Dungingi. Metode Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, refleksi.. Subjek penelitian terdiri dari peserta didik kelas VI yang berjumlah 13 orang. Teknik pengumpulan berupa dokumentasi, observasi, dan tes. Pada siklus I ketuntasan klasikal 53,84% dan pada siklus II 84,61 %. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa penerapan model Problem Based Learning (PBL) dapat meningkatkan hasil belajar PAI & BP.