KONSEP POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP ANAK DALAM PERSPEKTIF HADIS
Keywords:
Pola Asuh, Hadis, Pendidikan IslamAbstract
Tulisan ini membahas pentingnya pengasuhan yang baik terhadap anak dalam mewujudkan anak sholeh menurut ajaran pendidikan Islam. Artikel ini menyoroti kurangnya pemahaman sebagian orang tua mengenai urgensi pengasuhan dalam membentuk perilaku anak di lingkungan keluarga. Dalam konteks tersebut, dibahas pula kondisi emosi anak yang tidak stabil dan sering dianggap wajar oleh orang tua, seperti fenomena temper tantrum, yang berpotensi memengaruhi perkembangan karakter anak. Untuk mendukung pembahasan tersebut, penelitian ini menggunakan metode library research atau penelitian kepustakaan dengan menelaah berbagai literatur relevan mengenai pola dasar pengasuhan orang tua pada anak usia dini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pola asuh orang tua memiliki peran yang sangat krusial dalam membentuk perilaku anak. Ajaran Islam tegas menekankan pentingnya pengasuhan yang baik guna melahirkan anak yang beriman dan berakhlak mulia. Selain itu, artikel ini menegaskan pentingnya pemenuhan kebutuhan fisik anak, pengembangan kemandirian dan kerja sama, serta penerapan disiplin yang tepat dan konsisten dalam keluarga. Seluruh temuan penelitian disajikan dalam kerangka pendidikan Islam dan praktik pengasuhan anak berbasis keluarga. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa pola asuh orang tua dalam konteks pendidikan Islam memiliki dampak signifikan terhadap perkembangan anak, khususnya dalam membangun keimanan, karakter, dan perilaku, sehingga berperan penting dalam membentuk generasi penerus yang saleh dan berakhlak mulia.
References
Adadau, Suleman, and Kasim Yahiji. “Eksistensi Pola Asuh Orang Tua Mewujudkan Anak Islami Di Era Digital” 2, no. 1 (2023): 123–39.
Ala, Parenting. “Parenting Ala Rasulullahmuhammad Saw {69,” n.d., 69–82.
Alquran, Berbasis, Untuk Anak, and Usia Dini. “Issn : 2580 – 4197,” n.d.
Eka , Achmad Ruslan Afendi , Peran Orang Tua Dalam Mendidik Anak Perspektif Surah Luqman Ayat 12-18” 04, no. 01 (2023): 56–68.
Hidayat, Tatang, and Fajriwati Tadjuddin. “Pola Asuh Orang Tua Dalam Mewujudkan Pendidikan Agama Islam Pada Anak Usia Pra Baligh” 21, no. 1 (2023): 1–11. https://doi.org/10.35905/alishlah.v21i1.3368.
Iii, Vol, No Juli, Abu Bakar Adnan, Universitas Islam, and Negeri Sumatera. “Bunayya : Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Pola Asuh Orang Tua Ideal Atas Anak Bunayya : Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah” III, no. 3 (2022): 262–78.
Lailiyah, Nurul. “Parenting, Islamic Education” 1, no. 2 (2021): 155–74.
Sulaiman, W. “Pola Dasar Pengasuhan Orang Tua Pada Anak Usia Dini Dalam Mewujudkan Anak Sholeh Perspektif Pendidikan Islam” 4 (2022).
Sultan, U I N, Aji Muhammad, Idris Samarinda, U I N Sultan, Aji Muhammad, and Idris Samarinda. “Peran Orang Tua Dalam Mendidik Anak Perspektif Surah Luqman Ayat 12-18
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2026 Muhamad Khoirul Anam

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.





